Minggu, Juli 19, 2020

BPKS Perolehan WTP 2020

BPKS Dapat Aspresiasi Menteri Keuangan RI Sri Mulayani Karena Mendapat WTP

  

Sabang - SZAN,…

Menteri Keuangan RI, Sri Mulyani Indrawati memberikan Apresiasi kepada Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan dan Pelabuhan Bebas Sabang (BPKS) atas perolehan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) di tahun 2020 ini.  

Apresiasi ini berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI untuk Laporan Keuangan tahun 2019. Prestasi BPKS ini menambah deretan capaian WTP BPKS selama empat tahun berturut-turut dari tahun 2016. 

Penghargaan kepada BPKS sebagai salah satu lembaga Pemerintah ini, diberikan melalui surat Kementerian Keuangan Republik Indonesia Nomor S-566/MK.05/2020 Tanggal 3 Juli 2020 (diterima BPKS 17/07/2020) yang di tandatangani oleh Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati. 

BPKS dinilai telah berhasil menyusun Laporan Keuangan Kementrian Lembaga (LKKL) hingga berkontribusi pada Laporan Keuangan Pemerintah Pusat (LKPP) untuk tahun 2019. Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati, menyampaikan pencapaian penyelesaian LKKL menjadi hal yang tidak mudah di tengah situasi pandemi COVID-19.

Sementara itu Plt. Kepala BPKS Ir. Razuardi. MT melalui Deputi Umum BPKS, Dr. Muslem Daud.M.Ed,  menyampaikan bahwa capaian ini patut kita syukuri. Capaian ini juga menambah apresiasi sebelumnya untuk BPKS yaitu BMN Award 2020 dari Menteri Keuangan. 

Ir. Razuardi. MT menyampaikan bahwa, atas nama manajemen BPKS kami mengucapkan terima kasih kepada semua entitas BPKS mulai dari Ketua Dewan Kawasan beserta Anggotanya, Ketua Dewan Pengawas beserta Anggota, semua Kedeputian dan unit kerja yang telah ikut berkontribusi sehingga apresiasi tingkat nasional ini dapat terwujud. 

Ditambahkannya bahwa, apresiasi yang disumbangkan oleh Kedeputian Umum ini menjadi penambah semangat kami untuk mempertahankan capaian-capaian baik sebelumnya, dan mengukir prestasi lain dan bekerja lebih maksimal lagi ke depan, ujar Ir. Razuardi MT 

Deputi Umum BPKS, Dr. Muslem Daud, M.Ed pada  penyampaian yang sejalan mengatakan, terima kasih kepada seluruh tim di Biro Keuangan Bagian Akuntansi yang telah bekerja maksimal hingga lembaga BPKS menjadi salah satu Lembaga Pemerintah yang diakui menjalankan tatakelola keuangan dan pelaporan sesuai aturan berlaku, tegas Dr. Muslem Daud didampingi Kepala BagianHumas BPKS Muhammad Rizal SE, Jum’at (17/07/20). 

Dijelaskannya, BPKS adalah lembaga nasional yang kewenangannya dilimpahkan kepada Gubernur Aceh ini, disupervisi langsung oleh Kementerian RI dalam mengembangkan kawasan Pelabuhan Bebas dan Perdagangan Bebas Sabang, sesuai Undang-Undang Nomor. 37 tahun 2000.

Seluruh anggaran negara yang dikelola BPKS, dipertanggung secara transparan, diaudit secara internal dan external oleh BPK RI. Oleh karenanya, predikat WTP merupakan salah satu indikator bahwa BPKS memenuhi standar tertinggi dalam penggunaan dan pelaporan anggaran negara sehingga mendapat apresiasi dari Menteri Keuangan RI, pungkas Drs. Muslem Daud.

(Tiopan.AP)

Keterangan Foto  :

Kepala BPKS Ir Razuardi MT


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ketua PKS Sabang Yang baru Albina A Rahman ST, MT

  Albina A Rahman ST, MT Ketua Partai Keadilan Sejahtera Kota Sabang Yang Baru Pergantian. Isyu Suksesi Kepemimpinan Sabang tahun 2024 Mencu...