Jumat, Juli 20, 2018

Masyarakat Sabang Serbu Pasar Murah Kejari Sabang.

Sabang - ZSAN,…
Dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa yang ke 58 dan jatuh pada tanggal 22 Juli 2018, Kejaksaan Negeri Sabang mengadakan Pasar Murah bagi masyarakat Kota Sabang. Kegiatan Pasar Murah yang diadakan di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Sabang, diserbu oleh masyarakat yang ingin membeli paket murah tersebut, hadir pada acara Pasar Murah, Kajari Sabang Suhendra SH, Ketua Panitia Pasar Murah Kasi Intel, Hendra PA, SH, dan Anggota Kasi Pidsus, Jum’at (20/07-18) pagi.

Kepala Kejaksaan Negeri Sabang Suhendra SH didampingi Kasi Intel Hendra PA, saat ditemui Redaksi ZSAN disela-sela kegiatan Pasar Murah yang diadakan di halaman Kantor Kejaksaan Negeri Sabang mengatakan, Kegiatan Gelar Pasar Murah ini dilaksanakan dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa yang ke 58. Hal ini dilaksanakan adalah agar para Masyarakat di Kota Sabang lebih mengenal lagi itu apa Kejaksaan, serta tugas dan fungsi dari Kejaksaan itu di Kota Sabang, ujarnya.

Dikatakan juga bahwa, kegiatan Pasar Murah yang dilaksanakan sekarang ini adalah sebagai salah satu ucapan Syukur dalam menyambut Hari Bhakti Adyaksa yang ke 58 tahun 2018. Dengan diadakannya Gelar Pasar Murah, diharapkan dapat membantu masyarakat kecil yang ada di Kota Sabang. Oleh karena itu, nilai dari barang-barang yang di jual dan digelar di Pasar Murah ini, lebih murah 30 % dari harga pasar. 

Gelar Pasar Murah ini di Ketuai oleh Kasie Intel Hendra SH dan anggotanya Kasie Pidsus yang dibantu segenap anggota Kejari, bertujuan agar masyarakat lebih mengenal apa itu Kejaksaan. Sekaligus untuk “Memulihkan Kepercayaan Masyarakat melalui Konsolidasi, Evaluasi, Intropeksi diri, Optimalisai dan Peningkatan Dedikasi, dengan Berkarya dan Berbakti Sepenuh Hati menjaga Negeri “, kata Kajari Sabang Suhendra SH. 

Ketua Panitia Kasie Intel Hendra PA, pada kesempatan yang sama ketika ditemui mengatakan, saya sangat senang karena melihat Antusisnya masyarakat Sabang terhadap Gelar Pasar Murah yang kami laksanakan. Karena tingginya animo masyarakat yang ingin berbelanja, mereka harus bersabar untuk bergilir masuk, karena daya tampung halaman kantor yang tidak berapa besar maka yang ingin berbelanja terpaksa secara bertahap.

Kalau tidak cukup waktu Gelar Pasar Murah pada pagi hari ini dan habis barang-barangnya, maka akan dilanjut pada siang hari setelah Sholat Jum’at, kemudian bila memungkinkan maka akan dilanjut pula pada hari Sabtu esok hari (21/07-18), tukas  Hendra PA.

Redaksi ZSAN yang ada dilokasi Pasar Murah ketika menanyakan langsung kepada beberapa Ibu rumah tangga selepas berbelanja di Gelar Pasar Murah Kejaksaan mengatakan, kami sangat terbantu sekali dengan adanya pasar murah ini. Kalau selama ini kami masih belum mengenal apa itu kejaksaan maka melalui pasar murah ini kami sudah mulai mengenalnya sedikit-sedikit.

Harapan kami, hendaknya kegiatan Pasar Murah ini menjadi kegiatan rutinitas tahunan dari Kejaksaan Negeri Sabang. Dengan demikian kami masyarakat Sabang dapat lebih akrab lagi dengan Kejaksaan dan memahami Tugas dan Fungsinya, kalau selama ini kami masih agak ngeri dan takut dengar nama Kejaksaan, namun dengan pasar murah ini kami mulai mengerti tentang Kejaksaan dan dapat ikut memiliknya, ujar para Ibu-ibu serentak.

(Red).

Keterangan Foto  :

Kegiatan Gelar Pasar Murah Hari Bhakti Adhyasa ke 58 2018 oleh Kejaksaan Negeri Sabang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ketua PKS Sabang Yang baru Albina A Rahman ST, MT

  Albina A Rahman ST, MT Ketua Partai Keadilan Sejahtera Kota Sabang Yang Baru Pergantian. Isyu Suksesi Kepemimpinan Sabang tahun 2024 Mencu...